Gambar Sampul IPS · Bab 6 Kegiatan Ekspor Impor
IPS · Bab 6 Kegiatan Ekspor Impor
Sanusi dkk

22/08/2021 15:44:34

SD 6 K 13

Lihat Katalog Lainnya
Halaman

162

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI Kelas VI

Bab 6 Kegiatan Ekspor Impor

Peta Konsep

Ekspor

Keterbatasan setiap negara

dalam menghasilkan barang

Impor

Meningkatkan

hubungan

antarnegara

Mendorong

kemajuan

iptek

Kebutuhan setiap

negara tercukupi

Memperluas

lapangan

kerja

Memperoleh

keuntungan

163

Bab 6 Kegiatan Ekspor Impor

Kegiatan Eskpor Impor

B

angsa Indonesia sudah berabad-abad menjalin perdagangan dengan

bangsa lain. Perdagangan ini dilakukan dengan pedagang dari Cina, India,

dan Arab. Barang-barang yang diperdagangkan antara lain emas, sutra, alat-

alat rumah tangga, intan, mutiara, kulit penyu, dupa, dan rempah-rempah.

Dalam perkembangannya kegiatan perdagangan ini menimbulkan pusat-pusat

perdagangan. Perdagangan meluas, tidak hanya dengan negara-negara Asia

tetapi juga dengan negara dunia Barat.

Untuk memenuhi kebutuhannya, masing-masing negara harus menjalin

hubungan dengan negara lain terutama dalam hubungan perdagangan. Adanya

hubungan dagang yang saling menguntungkan antara negara-negara yang

bersangkutan menyebabkan terjadinya kegiatan ekspor dan impor.

Sumber:

Encarta Encyclopedia

, 2006

Gambar 6.1

Pelabuhan peti kemas merupakan tempat untuk kegiatan ekspor impor.

164

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI Kelas VI

1. Pengertian Ekspor Impor

Mengapa berbagai negara melakukan perdagangan? Alasan yang paling

nyata adalah karena setiap negara tidak dapat menghasilkan sendiri barang

yang dibutuhkannya. Oleh karena itu hubungan perdagangan antarbangsa

dimaksudkan untuk membeli dan menjual barang dari suatu negara. Atau

proses pertukaran barang yang dilakukan antarnegara untuk memenuhi

kebutuhan rakyat negara yang bersangkutan. Proses pertukaran barang dan

jasa ini mempunyai tujuan antara lain:

a. untuk memenuhi kebutuhan masyarakat suatu negara,

b. mempercepat pembangunan yang dilaksanakan oleh suatu negara, dan

c. meningkatkan kesejahteraan penduduk suatu negara.

Kegiatan pertukaran barang yang dilakukan antarbangsa ini menimbulkan

kegiatan ekspor dan impor. Tahukah kalian yang dimaksud ekspor dan impor?

Ekspor adalah kegiatan menjual barang dari dalam negeri ke luar negeri.

Contohnya pedagang Indonesia menjual jamu kepada pedagang Jepang. Ini

artinya pedagang Indonesia tersebut telah melakukan kegiatan ekspor. Adapun

jamu yang dijual disebut barang ekspor. Sementara pedagang Indonesia

yang menjual jamu disebut eksportir. Sudah pahamkah kalian tentang

pengertian ekspor? Sekarang mari kita cari tahu tentang pengertian impor.

Kegiatan impor merupakan kebalikan dari kegiatan ekspor. Impor yaitu

kegiatan membeli barang dari negara lain. Contohnya negara kita belum mampu

memproduksi sendiri motor dan mobil. Oleh karena itu Indonesia perlu

membelinya dari Jepang. Jadi motor atau mobil yang digunakan ayah bekerja

dan mengantarkan kalian sekolah termasuk barang impor. Dengan demikian

barang impor adalah barang-barang yang dibeli oleh suatu negara dari negara

lain. Adapun pedagang Indonesia yang membeli motor dari Jepang disebut

importir. Dapatkah kalian memberi contoh barang-barang buatan luar negeri

yang lain di sekitar kalian?

A. Mengenal Ekspor dan Impor

Kegiatan

Kalian telah mengetahui pengertian ekspor dan impor. Jika sudah paham,

jawablah pertanyaan berikut ini!

1. Apakah semua barang yang dihasilkan oleh Indonesia dapat diekspor

ke negara lain?

2. Jika jawaban kalian “tidak”, barang-barang seperti apa yang dapat

diekspor?

3. Kegiatan ekspor impor adalah kegiatan perdagangan. Kalian tentunya sudah

tahu, bahwa dalam kegiatan perdagangan dibutuhkan alat pembayaran.

Apakah alat pembayaran yang diperlukan kegiatan ekspor dan impor?

165

Bab 6 Kegiatan Ekspor Impor

2. Arti Penting Kegiatan Ekspor Impor

Hubungan antara negara satu dengan negara lain dalam bentuk perdagangan

sangatlah penting. Hal ini karena setiap negara saling membutuhkan dalam

memenuhi kebutuhan. Pentingnya hubungan perdagangan antarnegara dapat

kita contohkan seperti berikut ini.

Di zaman modern ini semua aktivitas manusia banyak didukung sarana dan

prasarana atau alat-alat yang canggih, misalnya komputer. Banyak pelajar di

Indonesia yang menggunakan komputer untuk menyelesaikan tugas-tugas

sekolah. Instansi-instansi negara dan swasta serta lembaga-lembaga pendidikan

yang lain juga membutuhkan komputer. Di sekolah kalian juga ada komputer

bukan? Indonesia belum mampu membuat perangkat keras (onderdil) komputer

dan perangkat lunak yang berisi program-program komputer. Apabila komputer

tersebut dibuat sendiri di Indonesia biayanya akan sangat mahal bila dibandingkan

dengan membeli langsung dari luar negeri. Jadi lebih hemat, murah, dan mudah

mengimpor daripada membuat sendiri.

Hal ini menunjukkan betapa pentingnya kegiatan ekspor dan impor bagi

suatu negara. Selain alasan biaya dan bahan baku, suatu negara melakukan

perdagangan dengan negara lain karena perbedaan kebutuhan. Meskipun

Indonesia memiliki kekayaan alam yang banyak, namun Indonesia tetap

belum bisa memenuhi sendiri semua kebutuhannya. Dan tidak semua barang

yang dibutuhkan rakyat Indonesia dapat dihasilkan di Indonesia.

Jadi, suatu negara melakukan hubungan dagang dengan alasan:

a. barang-barang tertentu yang dibutuhkan tidak dapat diproduksi di dalam

negeri, dan

b. memperoleh uang untuk membiayai pembangunan di negaranya.

Sumber:

Jawa Pos

, 12 Februari 2007

Gambar 6.2

Indonesia mengimpor komputer karena belum mampu memproduksinya sendiri.

166

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI Kelas VI

Kegiatan

Diskusikan dengan teman sebangku kalian, apakah alasan Indonesia

melakukan kegiatan ekspor dan impor? Tulislah jawaban kalian pada buku

tugas, kemudian bandingkan dengan jawaban kelompok lainnya!

Indonesia memiliki banyak kekayaan alam. Hasil kekayaan alam yang

melimpah ruah ini ada yang diekspor ke negara lain. Barang yang diekspor

Indonesia dibedakan menjadi dua golongan yaitu barang migas dan barang

nonmigas. Barang migas adalah barang yang dihasilkan dari hasil tambang

berupa minyak dan gas bumi. Adapun barang nonmigas adalah barang yang

dihasilkan dari hasil pertanian, hasil industri, dan hasil tambang di luar migas.

1. Hasil Pertanian

Kegiatan pertanian di Indonesia meliputi perkebunan, perikanan,

kehutanan, dan peternakan. Adapun barang hasil pertanian yang diekspor

antara lain:

a. ekspor barang hasil pertanian meliputi kedelai, jagung, beras, tebu;

b. ekspor barang hasil hutan meliputi kayu, rotan, kemenyan, damar;

c. ekspor barang hasil perikanan meliputi udang, ikan tuna, ubur-ubur,

kerang, mutiara;

d. ekspor barang hasil peternakan berupa daging kalengan;

e. ekspor hasil perkebunan berupa getah karet, teh, lada hitam, lada putih,

kopi, biji cokelat.

B. Kegiatan Ekspor di Indonesia

Sumber:

Encarta Encyclopedia

, 2006

Gambar 6.3

Jagung dan kopi termasuk barang-barang ekspor di bidang pertanian.

167

Bab 6 Kegiatan Ekspor Impor

2. Hasil Industri

Hasil-hasil industri Indonesia yang dapat diekspor antara lain meliputi:

a. kayu lapis,

j. stearin,

b. kayu olahan lain,

k. barang anyaman,

c. pakaian jadi,

l. mebel,

d. kain tenun,

m. bahan kimia,

e. tekstil lainnya,

n. alat-alat listrik,

f. bungkil kopra,

o. kulit dan barang dari kulit,

g. minyak atsiri,

p. pupuk urea,

h. minyak kelapa sawit, q. kertas dan barang dari kertas, dan

i. semen,

r. kaca dan barang dari kaca.

3. Hasil Tambang di Luar Migas

Ekspor barang dari hasil pertambangan Indonesia berupa:

a. tembaga,

e. bijih besi,

b. timah,

f. bauksit, dan

c. aluminium,

g. batu bara.

d. nikel,

Negara yang membeli

tembaga dari Indonesia

adalah Jepang, Singapura,

Thailand, Korea Selatan.

Sementara negara yang

membeli timah antara lain

Inggris, Belanda, Korea

Selatan, dan Singapura.

Selain ekspor barang dari

hasil migas dan nonmigas,

Indonesia juga banyak mem-

peroleh keuntungan dari

hasil sektor jasa. Penduduk

Indonesia jumlahnya sangat besar menduduki urutan ke empat setelah Amerika

Serikat. Dengan jumlah penduduk yang besar membuat Indonesia memiliki

banyak tenaga kerja. Sehubungan dengan jumlah tenaga kerja yang banyak

menjadikan Indonesia tidak mampu lagi menyediakan lapangan kerja.

Oleh karena itu Indonesia perlu menjalin kerja sama dengan negara lain

untuk mengatasi penyediaan lapangan kerja ini. Bentuk kerja sama ini dilakukan

dengan cara mengirim tenaga kerja Indonesia ke luar negeri. Sebelum dikirim

ke negara tujuan, terlebih dahulu Indonesia membekali tenaga kerjanya dengan

latihan dan keterampilan serta bahasa. Pelatihan ini dapat dilakukan di Balai

Latihan Kerja (BLK). Negara-negara yang menerima tenaga kerja Indonesia

antara lain Hongkong, Taiwan, Korea Selatan

, Arab Saudi, dan Kuwait.

Sumber:

Encarta Encyclopedia

2006

Gambar 6.4

Para tenaga kerja Indonesia yang bekerja

di negara lain memberikan keuntungan bagi Indonesia.

168

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI Kelas VI

Kegiatan

Kalian telah mengetahui barang-barang ekspor Indonesia. Sekarang, coba

kalian sebutkan negara-negara tujuan barang-barang ekspor di bawah ini.

Mebel

Kopi

Barang-Barang Ekspor

No

1.

2.

3.

4.

5.

Negara Tujuan

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

.......................................

Udang

Teh

Tenaga kerja

169

Bab 6 Kegiatan Ekspor Impor

C. Kegiatan Impor Indonesia

Tidak semua kebutuhan rakyat suatu negara dapat dipenuhi sendiri oleh

negara yang bersangkutan. Oleh karena itu untuk dapat memenuhi kebutuhannya

masing-masing negara harus menjalin hubungan dengan negara lain. Salah satunya

adalah hubungan dagang. Hubungan dagang ini dapat dilakukan melalui kegiatan

ekspor impor. Tentang kegiatan ekspor telah kalian pelajari pada subbab B.

Sekarang kita akan membahas mengenai kegiatan impor.

Hampir setiap negara melakukan kegiatan impor untuk memenuhi

kebutuhannya. Tahukah kalian pengertian impor? Impor adalah kegiatan

membeli barang dari luar negeri. Adapun orang yang melakukan kegiatan

impor disebut importir. Barang yang dibeli disebut barang impor. Mengapa

suatu negara melakukan impor? Berikut ini beberapa alasan suatu negara

melakukan kegiatan impor.

1. Suatu negara tidak mempunyai bahan mentah untuk memproduksi

barang-barang yang dibutuhkan.

2. Tidak dapat memproduksi dengan biaya lebih murah daripada harga

barang impor.

3. Jumlah barang yang diproduksi tidak mencukupi kebutuhan rakyatnya.

Secara umum barang-barang yang diimpor oleh suatu negara dapat

dikelompokkan menjadi barang konsumsi, bahan baku, dan bahan modal.

1. Barang Konsumsi

Barang konsumsi yang diimpor terdiri atas makanan dan minuman untuk

rumah tangga, susu, buah-buahan, sabun, kosmetik, tekstil, beras.

2. Bahan Baku/Penolong

Bahan baku yang diimpor meliputi bahan kimia, bahan obat-obatan,

bahan kertas, benang tenun, besi, baja, dan bahan bangunan.

3. Barang Modal

Barang modal yang diimpor antara lain mesin-mesin, generator listrik,

alat-alat telekomunikasi, peralatan listrik, dan alat pengangkutan.

Sumber:

CD Photo ClipArt

Gambar 6.5

Paprika dan buah apel merupakan barang-barang impor.

170

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI Kelas VI

Kegiatan

1. Buatlah kelompok yang terdiri atas 3-4 orang . Kemudian carilah berita

yang berkaitan dengan kegiatan impor Indonesia!

2. Berdasarkan berita yang telah kalian dapatkan, diskusikan dengan teman

sekelompok kalian mengenai hal-hal berikut ini.

a. Barang-barang apa yang diimpor oleh Indonesia?

b. Mengapa Indonesia mengimpor barang tersebut?

c. Menurut kalian, apakah keuntungan dan kerugian mengimpor

barang-barang tersebut? Kemukakan pendapat kalian!

D. Manfaat Kegiatan Ekspor Impor

Salah satu alasan suatu negara melakukan kegiatan ekspor impor adalah

adanya manfaat yang diperoleh . Berikut ini manfaat yang diperoleh dengan

adanya kegiatan ekspor impor.

1. Meningkatkan Hubungan Antarnegara

Adanya kegiatan ekspor impor dapat menimbulkan rasa saling

membutuhkan antarnegara yang bersangkutan. Selain itu dapat mempererat

persahabatan di antara masing-masing negara.

2. Mendorong Kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Kegiatan ekspor impor mendorong setiap negara untuk selalu berusaha

meningkatkan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Hal ini untuk

meningkatkan kualitas dan kuantitas barang-barang hasil produksi.

Sumber:

Encarta Encyclopedia

, 2006

Gambar 6.6

Kemajuan mesin yang digunakan dalam proses produksi dapat meningkatkan

kualitas barang yang dihasilkan.

171

Bab 6 Kegiatan Ekspor Impor

3. Kebutuhan Setiap Negara Tercukupi

Dengan adanya kegiatan ekspor impor kekurangan suatu produksi

barang dapat dipenuhi. Caranya adalah dengan mengimpor barang dari negara

yang memiliki kelebihan hasil. Sebaliknya negara yang mempunyai kelebihan

hasil dapat mengekspor barang ke negara yang kekurangan.

4. Memperoleh Keuntungan

Adanya kegiatan ekspor impor, negara pengekspor akan menerima

pembayaran dari negara pengimpor. Pembayaran ini dapat digunakan untuk

membiayai pembangunan dan membayar impor barang yang kekurangan.

5. Memperluas Lapangan Kerja

Pengenalan teknik produksi yang lebih modern akan membuka peluang

bagi tenaga-tenaga kerja baru sehingga lapangan kerja dapat diperluas.

Kegiatan

1. Amatilah lingkungan sekitar kalian, tentunya banyak terdapat barang-

barang impor, bukan? Apakah manfaat yang dapat kalian rasakan dengan

adanya barang-barang tersebut?

2. Menurut kalian, manakah yang lebih penting dari ketiga pilihan berikut

ini?

a. Indonesia lebih baik melakukan ekspor saja.

b. Indonesia lebih baik melakukan impor saja.

c. Indonesia lebih baik melakukan ekspor dan impor.

3. Kemukakan alasan kalian atas pilihan tersebut!

E. Cinta Produk Dalam Negeri

Cinta produk dalam negeri

berarti mencintai barang-

barang buatan Indonesia.

Sebagai warga negara yang

baik kalian harus menghargai

barang buatan negeri sendiri.

Mengapa kita harus mencintai

produk-produk dalam negeri?

Dengan mencintai produk

dalam negeri berarti kita ber-

sedia memakai dan mengguna-

kan barang buatan Indonesia.

Sumber:

Kompas

, 27 Maret 2008

Gambar 6.7

Batik adalah produk dalam negeri yang

harus dihargai.

172

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI Kelas VI

Kegiatan

1. Apabila kalian mencintai produk dalam negeri, maka secara tidak

langsung kalian berperan serta dalam memajukan perekonomian bangsa.

Mengarap demikian? Kemukakan alasan kalian!

2. Coba perhatikan barang-barang di rumah kalian! Apa saja barang-barang

yang merupakan barang hasil produksi dalam negeri? Sebutkan!

3. Menurut pendapat kalian, bagaimana kualitas barang hasil produksi dalam

negeri?

4. Pada suatu hari, orang tua kalian mengajak ke toko sepatu. Di sana

banyaksepatu buatan dalam negeri dan luar negeri. Sepatu buatan luar

negeri lebih bagus daripada buatan dalam negeri. Jika kalian disuruh

memilih, sepatu mana yang akan kalian pilih? Mengapa?

5. Bagaimana cara kalian membedakan produk dalam negeri dengan produk

luar negeri?

Rangkuman

1. Ekspor adalah kegiatan menjual barang dari dalam negeri ke luar negeri.

2. Barang yang dijual ke luar negeri disebut barang ekspor.

3. Barang-barang ekspor Indonesia meliputi hasil-hasil pertanian, hasil-hasil

industri, dan hasil tambang di luar migas.

4. Impor adalah kegiatan membeli barang dari negara lain (luar negeri).

5. Barang yang dibeli disebut barang impor.

6. Orang yang melakukan kegiatan impor disebut importir.

7. Barang-barang yang diimpor Indonesia meliputi barang konsumsi bahan baku

atau penolong, dan barang modal.

8. Mencintai produk dalam negeri berarti mau dan bersedia menggunakan

barang-barang buatan Indonesia.

Uang yang kita bayarkan pada perusahaan pembuat barang tersebut akan

digunakan untuk membayar upah para karyawannya. Upah tersebut digunakan

karyawan untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.

Tercukupinya pemenuhan kebutuhan akan membantu meningkatkan

kesejahteraan keluarga. Jika setiap keluarga di Indonesia kesejahteraannya

meningkat, maka pertumbuhan ekonomi meningkat pula. Dengan demikian

kita ikut memajukan perekonomian bangsa.

173

Bab 6 Kegiatan Ekspor Impor

Uji Kemampuan

I. Pilihlah jawaban yang paling tepat!

1. Kegiatan ekspor dan impor merupakan kegiatan perdagangan ... .

a. antardesa

c. antarprovinsi

b. antarkota

d. antarnegara

2. Pihak yang melakukan kegiatan ekspor disebut ... .

a. pedagang

c. eksportir

b. agen

d. importir

3. Perusahaan negara yang ditunjuk untuk mengelola ekspor migas Indonesia

adalah ... .

a. Perhutani

c. Exxon Mobile Company

b. Pertamina

d. Peruri

4. Contoh komoditi ekspor nonmigas Indonesia adalah ... .

a. karet, kopi, minyak

b. kopra, teh, elpiji

c. kayu lapis, pakaian jadi, kopi

d. pesawat terbang, semen, rokok

5. Hasil industri Indonesia yang diekspor ke luar negeri adalah ... .

a. kayu lapis

c. barang elektronik

b. mesin otomotif

d. minyak bumi olahan

6. Uang asing yang dikirim dari luar negeri harus ditukar dengan uang rupiah.

Hal ini akan menambah perolehan ... .

a. ekspor jasa

c. pendapatan negara

b. simpanan devisa

d. pinjaman dari luar

7. Berikut ini jasa yang diimpor Indonesia dari negara maju,

kecuali

... .

a. tenaga ahli

c. konsultan

b. tenaga medis

d. pramuniaga

Petikan Ilmu

Tidak ada satu pun negara di dunia yang dapat hidup sendiri, apalagi dalam memenuhi

kebutuhan ekonomi. Oleh karena itu, setiap negara perlu menjalin kerja sama dengan

negara lain dalam bentuk hubungan dagang atau kegiatan ekspor impor. Setiap

negara bebas menjalin hubungan dengan negara mana saja asal saling menguntung-

kan kedua belah pihak.

174

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI Kelas VI

8. Apabila suatu negara membutuhkan barang yang tidak terdapat di dalam

negeri maka negara tersebut akan ... .

a. mengekspor barang ke luar negeri

b. mengimpor barang ke dalam negeri

c. melakukan perdagangan

d. memproduksi barang

9. Dalam perdagangan antarnegara akan terjadi ... .

a. tukar menukar barang antarnegara

b. impor barang dari suatu negara

c. ekspor barang dari suatu negara

d. pembelian barang antarnegara

10. Yang membedakan perdagangan dalam negeri dengan perdagangan

antarnegara adalah ... .

a. perdagangan dalam negeri pembayarannya tidak secara langsung

b. dalam perdagangan dalam negeri pihak penjual dan pembeli bertempat

tinggal dalam satu negara

c. pihak penjual dan pembeli dalam perdagangan dalam negeri bertempat

tinggal di negara yang berbeda

d. alat pembayaran perdagangan dalam negeri menggunakan wesel dan

telegraphic transfer

11. Upaya yang harus dilakukan untuk meningkatkan nilai ekspor antara lain ... .

a. melakukan promosi dalam negeri

b. mengadakan pameran di luar negeri

c. mengadakan pameran di dalam negeri

d. menggunakan bahan baku dari luar negeri

12. Timbulnya perdagangan antarnegara disebabkan oleh ... .

a. barang yang dihasilkan tiap negara sama

b. kegiatan ekspor yang dilakukan oleh suatu negara

c. barang yang dihasilkan tiap negara tidak sama

d. kegiatan impor yang dilakukan oleh suatu negara

13. Manfaat melakukan ekspor bagi suatu negara adalah ... .

a. mengubah struktur ekonomi dalam negeri

b. mendapatkan barang buatan luar negeri dengan harga murah

c. memperoleh penghargaan dari PBB

d. menambah devisa negara

14. Alat pembayaran perdagangan dalam negeri berupa ... .

a. devisa

b. dollar Amerika

c. mata uang negara itu

d. mata uang negara pengimpor

175

Bab 6 Kegiatan Ekspor Impor

15. Kebijaksanaan yang dikeluarkan pemerintah untuk melindungi perekonomian

dalam negeri, antara lain ... .

a. menaikkan bea impor

b. menaikkan bea ekspor

c. mengurangi impor

d. mengurangi ekspor

II. Isilah dengan jawaban yang tepat!

1. Timbulnya perdagangan antarnegara dikarenakan suatu negara tidak dapat

..........................................................................................................................

2. Kegiatan perdagangan antarnegara disebut jug

a kegiatan.............................

3. Barang-barang yang dibeli dari luar negeri disebut........................................

4. Orang yang melakukan kegiatan impor disebu

t.............................................

5. Alat pembayaran perdagangan luar negeri disebut........................................

6. Barang yang dihasilkan dari hasil tambang berupa minyak dan gas bumi disebut

..........................................................................................................................

7. Yang dimaksud barang nonmigas adalah........................................................

8. Negara-negara yang menerima tenaga kerja Indonesia antara

lain...............

9. Barang modal yang diimp

or Indonesia antara

lain..........................................

10. Cinta produk dala

m negeri berarti..................................................................

III. Kerjakan soal-soal berikut!

1. Bagaimana sikap kalian terhadap teman-teman kalian yang lebih menyukai

produk luar negeri?

2. Bagaimana pendapat kalian jika ada orang asing yang berusaha menyelundup-

kan barang-barang ke dalam negeri kita?

3. Mengapa negara kita mengirim tenaga kerja ke luar negeri?

4. Mengapa kita harus mencintai produk dalam negeri?

5. Seandainya kalian menjadi pengusaha, peran apa yang dapat kalian berikan

agar produk buatan dalam negeri dicintai rakyat Indonesia?

176

Uji Kompetensi Semester 2

Uji Kompetensi Semester 2

I.Pilihlah jawaban yang paling tepat!

1. Gempa yang terjadi karena adanya tabrakan antarlempeng disebut ... .

a. gempa vulkanik

c. gempa terban

b. gempa tektonik

d. gempa bumi

2. Banjir dahsyat yang terjadi dengan tiba-tiba dan bersifat menghanyutkan

disebut ... .

a. banjir bandang

c. banjir lahar

b. banjir kiriman

d. banjir lumpur

3. Angin topan umumnya terjadi sebagai akibat ... .

a. adanya perbedaan tekanan udara yang sangat ekstrim

b. adanya persamaan tekanan udara pada suatu daerah

c. adanya persamaan temperatur pada suatu daerah

d. adanya perbedaan kelembapan udara

4. Berikut ini adalah peristiwa alam yang muncul karena pengaruh alam itu sendiri,

kecuali ... .

a. angin topan

c. tanah longsor

b. gelombang tsunami

d.

gunung meletus

5. Salah satu aktivitas manusia yang dapat menyebabkan banjir dan tanah longsor

di musim penghujan adalah ... .

a. membuat hutan kota

c.

membersihkan saluran air

b. melakukan reboisasi

d. menebang pohon di daerah hulu

6. Berikut ini dampak yang ditimbulkan sebagai akibat kebakaran hutan,

kecuali

... .

a. kerusakan lingkungan hutan

b. polusi udara karena asap

c. menghilangkan lapisan humus tanah

d. mengganggu penerbangan pesawat terbang

7. Salah satu upaya yang tepat untuk mencegah terjadinya banjir adalah ... .

a. meninggikan bangunan tempat tinggal

b. menyiapkan perahu karet dan kelengkapannya

c. memindahkan penduduk ke tempat yang lebih aman

d. membersihkan saluran air dari sampah

8. Letusan gunung api, selain merugikan bagi kehidupan masyarakat, dapat pula

memberikan manfaat bagi kehidupan manusia, yaitu ... .

a. menimbulkan hawa yang sejuk

b. banyak binatang yang dapat dimanfaatkan

c. abu vulkan dapat menyuburkan tanah

d. memunculkan sumber air

177

Uji Kompetensi Semester 2

9.

Arah angin yang ditunjukkan pada peta di

samping mengakibatkan negara Indonesia

mengalami musim ... .

a. hujan

b. kemarau

c. pancaroba

d. gugur

10. Apabila suatu negara belum mampu menghasilkan suatu barang maka negara

tersebut akan ... .

a. mengekspor barang

c. membongkar barang

b. mengimpor barang

d. membuat barang

11. Berikut ini yang termasuk komoditas ekspor indonesia ke Eropa adalah ... .

a. beras

c. kayu lapis

b. buah-buahan

d. gula

12. Orang yang melakukan kegiatan ekspor disebut ... .

a. eksportir

c. pengusaha

b. impor

d. importir

13. Perhatikan gambar di bawah ini.

Gambar di atas yang termasuk barang-barang ekspor Indonesia adalah ... .

a. 1, 2

c. 3, 4

b. 2, 3

d. 1, 3

14. Manfaat melakukan ekspor bagi suatu negara adalah ... .

a. mendapatkan barang luar negeri dengan harga murah

b. memperoleh penghargaan dari PBB

c. menambah devisa negara

d. menambah jumlah pengangguran

15. Berikut ini jasa yang diimpor dari negara maju,

kecuali ... .

a. tenaga ahli

b. tenaga medis

c. konsultan

d. pramuniaga

2

1

3

4

178

Uji Kompetensi Semester 2

16. Berikut ini yang

bukan

termasuk alasan seseorang mengimpor barang, adalah ... .

a. tidak tersedianya bahan baku industri

b. menekan biaya produksi yang tinggi

c. kekurangan barang-barang produksi untuk memenuhi kebutuhan

masyarakat

d. ingin mendapat penghargaan dari negara lain

17. Adanya globalisasi, kita menjadi warga dunia yang ... .

a. tidak menggantungkan diri pada negara lain

b. saling bergantung kepada negara lain

c. tidak mau tahu urusan negara lain

d. menutup diri dari pengaruh asing

18. Proses globalisasi yang terjadi menimbulkan perubahan dalam ... .

a. struktur perekonomian dunia

b. peradaban masyarakat suatu bangsa

c. masyarakat internasional

d. hubungan dengan negara lain

19. Berikut ini merupakan bukti-bukti globalisasi yang terjadi dalam kehidupan

manusia,

kecuali ... .

a. memperkenalkan produk melalui iklan

b. banyaknya wisatawan asing yang berlibur di Indonesia

c. menggunakan pedati sebagai alat transportasi

d. perpindahan penduduk suatu negara ke negara lain

20. Pernyataan berikut merupakan perilaku masyarakat sebagai akibat adanya

arus globalisasi, yaitu ... .

a. melakukan jual beli di supermarket

b. pergi ke kantor menggunakan pakaian batik

c. membayar barang menggunakan uang tunai

d. menggunakan internet untuk transaksi jual beli

21. Salah satu faktor yang menarik minat perusahaan asing untuk beroperasi

di Indone

sia adalah ... .

a. untuk membuka lapangan kerja

b. untuk menambah pendapatan negara

c. stabilitas keamanan

d. upah tenaga kerja murah

22. Salah satu contoh perusahaan asing yang beroperasi di Indonesia adalah ... .

a. Pertamina

c. PLN

b. Toyota

d.

Indofood

23. Berikut ini yang merupakan contoh perusahaan multinasional adalah ... .

a. PT Freeport

c. PT Garudafood Putra Putri Jaya

b. PT Exxon Mobile Company d. PT Coca Cola Company

179

Uji Kompetensi Semester 2

24. Di bawah ini sikap yang tidak dibenarkan dalam menghadapi dampak

globalisasi adalah ... .

a. acuh tak acuh dan mengisolasi diri dari pengaruh globalisasi

b. bijaksana dengan membuka diri terhadap pengaruh globalisasi

c. sikap waspada dengan mempertahankan jati diri bangsa

d. sikap selektif, yaitu memilih yang baik dan membuang yang buruk

25. Kerugian dengan banyaknya perusahaan asing yang beroperasi di Indonesia

adalah ... .

a. banyak menyerap tenaga kerja

b. memperlancar arus barang dan jasa

c. meningkatkan produktivitas kerja

d. meningkatkan pencemaran lingkungan

II.Isilah dengan jawaban yang tepat!

1. Alat untuk mengukur gempa bumi disebut

.....................................................

2. Cairan panas yang keluar dari perut bumi pada saat gunung api meletus disebut

..........................................................................................................................

3. Nabire di Papua merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang rawan

terjadi bencana

alam........................................................................................

4. Program kali bersih (Prokasih) merupakan salah satu upaya untuk mencegah

terjadinya bencana

..........................................................................................

5. Gempa bumi yang berpotensi menimbulkan terjadinya tsunami pada umumnya

terjadi di ...........................................................................................................

6. Perusahaan besar yang membuka usahanya di berbagai

negara disebut......

7. Iklan merupakan satu sarana bagi produsen untuk memperkenalkan suatu

produk kepada

................................................................................................

8. Adanya pesawat, mobil, sepeda, dan bus merupakan bukti globalisasi di

bidang...............................................................................................................

9. Banyaknya industri yang limbah cairnya dibuang langsung ke sungai dapat

mengakibatkan

.................................................................................................

10. Exxon Mobile Ltd merupakan perusahaan asing yang bergerak di bidang..

......

III. Kerjakan soal-soal berikut!

1. Apakah yang dimaksud gejala alam?

2. Apa yang dapat kalian lakukan agar banjir dan tanah longsor tidak selalu

terjadi di musim penghujan?

3. Berilah contoh lima perusahaan asing yang ada di Indonesia!

4. Bagaimanakah cara kalian menghadapi arus globalisasi?

5. Di Indonesia banyak terdapat barang-barang impor. Bagaimanakah kalian

menyikapi hal tersebut?

180

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI Kelas VI

angin fohn :

disebut juga angin jatuh yaitu angin yang berhembus ke atas puncak

pegunungan dengan suhu yang terus berkurang, kemudian berhembus

turun sepanjang lereng gunung dengan suhu kembali naik dengan

kelembapan yang rendah

angin topan :

pusaran angin kencang dengan kecepatan angin 120 km/jam atau

lebih

ASEA N:

kependekan dari

Association of South East Asian Nation

, yaitu

organisasi negara-negara di kawasan Asia Tenggara

landas kontinen :

dasar laut yang merupakan lanjutan dari daratan (benua)

barang migas : barang yang dihasilkan dari hasil tambang berupa minyak dan gas

bumi

barang nonmigas :

barang yang dihasilkan dari hasil pertanian, hasil industri, dan hasil

tambang di luar migas

bencana alam :

gejala atau peristiwa alam yang bersifat merusak dan merugikan

manusia

benua

: bagian bumi berupa tanah atau daratan yang sangat luas sehingga

bagian tengah benua tu tidak mendapat pengaruh langsung dari angin

laut

BLK

: Balai Latihan Kerja

common wealth :

negara persemakmuran

chatting

: bentuk percakapan melalui media internet

danau

: genangan air yang amat luas dan dikelilingi daratan

dataran rendah :

bagian permukaan bumi di daerah rendah yang relatif rata

dataran tinggi : bagian permukaan bumi yang datar dan terletak pada ketinggian lebih

dari 600 m dari permukaan laut

delta

: endapan tanah berbentuk segitiga di muara sungai

desa

: kesatuan wilayah yang dihuni oleh sejumlah keluarga yang mempunyai

sistem pemerintahan sendiri dan dikepalai oleh kepala desa

ekspor

: kegiatan menjual barang dari

dalam negeri ke luar negeri

eksportir

: orang yang melakukan kegiatan ekspor

el nino

: gejala menghangatnya temperatur permukaan air laut di atas rata-

rata pada kawasan Pasifik Timur dan tengah

episentrum :

pusat gempa di permukaan bumi

federasi

: gabungan beberapa perhimpunan yang bekerja sama dan seakan-akan

merupakan suatu badan tetapi tetap berdiri sendiri

gempa bumi : peristiwa alam berupa getaran atau gerakan bergelombang pada kulit

bumi yang ditimbulkanoleh tenaga asal dalam

Ruang Istilah

181

Ruang Istilah

gempa tektonik : gempa

yang terjadi sebagai akibat adanya tabrakan antarlempeng

gempa terban : gempa bumi

yang terjadi karena adanya runtuhan gua atau tanah

gempa vulkanik :

gempa bumi yang terjadi sebagai akibat adanya letusan gunung api

globalisasi :

proses masuknya ke ruang lingkup dunia

globe

:

tiruan bola bumi dalam bentuk kecil

gunung mati :

gunung yang sudah tidak menunjukkan aktivitasnya

hiposentrum :

pusat gempa di dalam permukaan bumi

iklim

:

keadaan rata-rata cuaca pada suatu wilayah yang luas dan dalam

jangka waktu yang sangat lama

illegal logging :

pembalakan hutan secara liar.

impor

: kegiatan membeli atau mendatangkan barang dari luar negeri

imigran

:

orang yang datang dari negara lain dan tinggal menetap di suatu negara

importir

:

orang yang melakukan kegiatan impor

industri

: kegiatan yang berkaitan dengan produksi yaitu mengolah bahan mentah

menjadi barang jadi

internet

:

suatu jaringan komputer yang sangat besar, terdiri atas jutaan

perangkat komputer yang terhubung melalui suatu protokol tertentu

untuk pertukaran informasi antarkomputer tersebut.

investor

: orang

yang menanamkan uang (modal) untuk kegiatan usaha dengan

tujuan mendapatkan keuntungan

kabupaten :

wilayah yang dikepalai oleh bupati

kecamatan : wil

ayah yang dikepalai oleh camat

kelurahan :

daerah pemerintahan yang paling bawah yang dipimpin oleh lurah

konsumtif :

bersifat konsumsi (hanya memakai, tidak menghasilkan sendiri)

la nina

:

proses mendinginnya suhu di atas permukaan air laut di bawah rata-

rata pada kawasan Pasifik Timur dan di sekitar khatulistiwa

lahar

:

abu vulkanik yang bercampur dengan air, baik dari air hujan atau air

danau kawah yang mengalir dari puncak gunung menuju lereng gunung

lapili

:

batuan kecil atau kerikil yang dikeluarkan oleh letusan gunung api

laut teritorial :

batas laut yang ditarik dari garis dasar (pulau teluar) dengan jarak 12

mil ke arah laut bebas

lava

:

magma serta segala benda yang sudah mencair yang dimuntahkan

oleh gunung api dan sampai di permukaan bumi

lingkungan biologis :

lingkungan di sekitar manusia yang terdiri atas benda-benda hidup

yang meliputi hewan dan tumbuh-tumbuhan

lingkungan fisik :

lingkungan yang di luar makhluk hidup yang meliputi semua benda

mati yang ada di sekitar manusia

lingkungan sosial :

lingkungan antarmanusia yang terdiri atas orang-orang secara individu

maupun kelompok

magma

:

campuran batuan dan berbagai campuran mineral yang bersifat cair

dan sangat panas

migran

:

orang yang melakukan perpindahan penduduk

negara

:

organisasi di suatu wilayah yang mempunyai kekuasaan tertinggi

yang sah dan ditaati oleh rakyat

negara agraris :

negara yang sebagian besar mata pencaharian penduduknya sebagai petani

negara serikat : negara yang terdiri dari beberapa negara bagian

pelabuhan :

tempat pemberangkatan dan pemberhentian kapal laut.

182

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI Kelas VI

pembalakan :

kegiatan penebangan hutan untuk mendapatkan kayu bulat dalam

jumlah besar

pertambangan :

pekerjaan yang menggali atau mengambil hasil dari dalam bumi bijih

logam

peta

:

gambar permukaan bumi pada bidang datar (kertas) yang diperkecil

dengan skala dan dilengkapi dengan simbol-simbol atau tulisan

plato

:

dataran tinggi yang luas dengan lembah dan bukit di mana-mana

akibat pengikisan

provinsi

: wilayah yang dikepalai oleh gubernur

pulau

:

tanah (daratan) luas yang dikelilingi oleh perairan

reklamasi : usaha mengembalikan atau memulihkan kembali daerah-daerah yang

mengalami kerusakan akibat dari kegiatan pemanfaatan sumber daya

alam

reboisasi : penanaman

kembali hutan yang sudah ditebang atau gundul

saham

: penyertaan

modal oleh seseorang dalam sebuah perusahaan

sampah

: barang atau benda yang dibuang karena tidak terpakai lagi atau tidak

bermanfaat.

seismograf :

alat yang digunakan untuk mencatat besar kecilnya kekuatan gempa

siklon tropis :

angin yang bergerak kencang sambil berputar ke atas dengan cepat

mengelilingi suatu pusat, yang sumbernya berada di daerah tropis

terrasering :

teknik pengolahan lahan pada daerah miring dengan cara membuat

teras-teras atau undakan-undakan yang disesuaikan dengan

kemiringan lahan

tsunami

: gelombang laut dengan kecepatan tinggi yang ditimbulkan oleh adanya

gangguan yang bersifat tiba-tiba dari dasar laut

wawasan nusantara : cara pandang bangsa

Indonesia terhadap diri dan lingkungannya

meliputi politik, ekonomi, sosial, budaya, pertahanan dan keamanan

ZEE

: kependekan dari Zona Ekonomi Eksklusif, yaitu wilayah laut Indonesia

yang diukur dari garis dasar sampai sejauh 200 mil

183

Daftar Pustaka

Daftar Pustaka

Archipelago Press. 1999.

Indonesian Herritage: Ancient History

. Singapore: Archipelago

Press

Archipelago Press dan Buku Antar Bangsa. 2002.

Indonesian Herritage: Manusia dan

Lingkungan

, edisi Bahasa Indonesia. Jakarta: Buku Antar Bangsa

Arnold, Caroline. 2003.

Geografi. Aktivitas Untuk Menjelajahi, Memetakan, dan

Menikmati Duniamu ( Terjemahan Ervina Yudha Kusuma)

. Bandung: CV Pakar Raya.

Belo, Walden. 2004.

De-globalisasi: Gagasan-Gagasan Ekonomi Dunia Baru.

Yogyakarta:

Pondok Edukasi.

Budi Winarno. 2005.

Globalisasi Wujud Imperialisme Baru. Peran Negara dalam

Pembangunan

. Yogyakarta: Tajidu Press.

C.Y. Wibisono, Ir. Machbub Zunaidy, Siti Khabibah. 2001.

Atlas Lengkap

. Jakarta: CV

Pradika.

Hamdani. 2003.

Seluk Beluk Perdagangan Ekspor Impor

. _______ : Yayasan Bina Usaha

Niaga Indonesia.

Malam, John. 2005.

Intisari Planet Bumi

(Terjemahan Terry Mart)

. Jakarta: Erlangga.

Stiflitz, Joseph E Lukman, Ahmad Adi Susilo. 2003.

Globalisasi dan Kegagalan Lembaga-

Lembaga Keuangan Internasional.

Jakarta: Ina Publikatama.

Ayu Sutarto. 2004.

Menjinakkan Globalisasi: tentang Peran Strategis Produk-Produk

Budaya Lokal.

Jember: Kelompok Peduli Bangsa dan Wisata Daerah Jawa Timur

(Kompyawisda).

Tim Ensiklopedia. 2006.

Ensiklopedia Geografi. Ensiklopedia Geografi Dunia untuk Pelajar

dan Umum Jilid 1, 2, 3, 4, 5, dan 6

. Jakarta: Lentera Abadi.

Tim Ensiklopedi. 1999.

Ensklopedi Indonesia

. Jakarta: PT Ichtiar Baru Van Hoeve

Tim Ensiklopedi. 2000.

Jendela Iptek Bumi

. Jakarta: Balai Pustaka.

Tim Ensiklopedi. 2005.

Ensiklopedia Umum untuk Pelajar, Jilid 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9,

10

. Jakarta: PT Ichtiar Baru Van Hoeve

Watt, Fiona & Wilson, Francis. 2004.

Cuaca dan Iklim

.

(Terjemahan Endang Naskah

Alimah)

. Bandung: CV Pakar Raya.

______________________ . 2004.

Pemahaman Geografi Gempa Bumi & gunung Berapi

.

(Terjemahan Evi Janu Kusumawati)

. Bandung: CV Pakar Raya.

184

Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI Kelas VI

William J. Seta. 2006.

Atlas Lengkap Provinsi untuk SD, SMP, SMA, dan Umum

. Jakarta:

Wahyu Media.

Zazoeli. 2000.

Atlas Persada dan Dunia

. Bogor: PT Yudhistira.

30 Tahun Indonesia Merdeka

. 1981. Jakarta: PT Jayakarta Agung Offset.

Website

http://id.Wikipedia.org/wiki/El_Nino

http://id.Wikipedia.org/wiki/Siklon_tropis

http://www.bakornaspb.go.id/website/index.php?option=com_content&task=view&id=1652

http://www.sinarharapan.co.id/berita/0307/02/sh03.html

http://erthquake.usgs.gov/eqcenter/eqinthenews/2006/usneb6/

http://id.Wikipedia.org/wiki/pemekaran_daerah_di Indonesia